pabelan-online.com-Himpunan Mahasiswa Progdi (HMP), Sabtu (27/11/2010) mengadakan kompetisi fisioterapi pertama di Indonesia. Acara tersebut bertempat di Gedung G, Fakultas Ekonomi UMS.
Menurut Ketua Panitia, Suryo Saputra Perdana kegiatan ini akan diikuti Mahasiswa fisioterapi se-Indonesia. “Acara ini dikhususkan untuk mahasiswa fisioterapi di berbagai daerah di Indonesia, ” jelas Suryo pada Pabelan Online, Selasa (23/11/2010).
Kompetesi ini terdiri dari tiga jenis, pertama Olimpic of Physiotherapy dengan beberapa soal tertulis, kajian kasus dan LCT. Kedua, Video Competition dengan tema “Penatalaksanaan Fisioterapi pada Cedera Olahraga” yang dipresentasikan kepada juri. Photography Competition dengan tema “Tetap Bugar dalam Keterbatasan”.
Selain kompetisi, HMP juga mengadakan seminar nasional dengan tema “Education and Intervention For Sport Injury” yang diikuti mahasiswa dan umum. Tujuan acara ini, lanjut Suryo untuk memberikan informasi kepada pelajar, mahasiswa, dosen dan masyarakat umum agar dapat mengetahui cara menangani cedera saat olahraga. (Saiful)