Pabelan-online.com, UMS – Pihak Fakultas Psikologi yang tidak jadi menerapkan semester pendek (SP) membuat mahasiswa Psikologi kecewa. Padahal sebelumnya sudah ada sosialisasi berupa akan diadakan SP tahun ini.
Imam Syaifudin, mahasiswa Fakultas Psikologi semester tiga mengaku kecewa lantaran SP batal diadakan. “Wah, kecewa sekali SP tidak jadi diadakan, padahal kan bisa mempercepat kelulusan,” jelas Imam, Kamis (14/7).
Imam menambahkan mengenai adanya SP di Fakultas Psikologi hanya mendengar dari teman-temannya. ”Sementara tentang info tidak jadi diadakannya SP, saya belum tahu alasan mengapa SP dibatalkan,” tambah Imam.
Mahasiswa Fakultas Psikologi semester tujuh, Nasseria juga mengaku tidak tahu menahu alasan pihak dekanat membatalkan SP secara mendadak. “Batal diadakannya SP hanya disosialisasikan melalui tulisan, seharusnya pembatalan tersebut harusnya juga dirundingkan dulu dengan mahasiswa,” ujarnya.
Sementara itu pihak dekanat belum bisa dikonfirmasi mengenai batalnya SP secara mendadak di Fakultas Psikologi. Hal ini dikarenakan, Soleh Amini selaku Wakil Dekan (WD) I Fakultas Psikologi sedang berada di luar kota. (Diah, Irvan)