UMS, Pabelan-online.com — Himpunan Mahasiswa Progdi Kedokteran Gigi mengadakan seminar perdananya di Novotel,Solo pada Sabtu (26-10-2013). Seminar tersebut dalam rangka milad kedokteran gigi yang ke-3.
Ketua Panitia, Ervyanti Audri Anwar mengungkapkan diadakan acara ini bertujuan untuk menambah nilai akreditasi dan sebagai sarana pelatihan mahasiswa kedokteran gigi. “Sebagai salah satu sumber akreditasi dan sebagai sarana pelatihan,”ungkapnya.
Audri menambahkan latar belakang diadakannya seminar tersebut agar mahasiswa kedokteran gigi dan Dokter Gigi bisa menambahkan Satuan Kredit Partisipasi (SKP) sebagai point syarat wajib skripsi. “Kita mahasiswa maupun yang sudah menjadi Dokter Gigi perlu yang namanya penambahan SKP sebagai point syarat wajib skripsi,”ungkapnya.
Audri berharap agar seminar ini bisa berkelanjutan kedepannya. “Saya berharap acara ini bisa berlanjut,sebagai sumber penilaian dan jika acara ini bisa diadakan secara rutin bisa menjadi penambahan nilai skripsi,”tuturnya,sabtu (26-10-2013).
Di lain pihak ketua seminar, Nur Hafida mengatakan tujuan diadakan seminar ini untuk meningkatkan wawasan Dokter Gigi maupun mahasiswa kedokteran gigi dan memperingati 3 tahun fakultas kedokteran gigi . “Untuk meningkatan wawasan tentang keilmuan kedokteran gigi dan selain itu untuk memperingati 3 tahun fakultas kedokteran gigi,”ungkapnya.
Hafida berharap supaya acara ini bisa berjalan dengan lancar dan bisa di lanjutkan lain waktu kemudian. “Semoga bisa terlaksana dengan baik dan bisa berkelanjutan,”tuturnya.
Salah satu peserta, Ayadini mahasiswi kedokteran gigi semester 5 ini mengungkapkan bahwa acara ini sangat sukses walaupun tempatnya kurang memadai. “Acara ini cukup sukses sampai ruangan tidak mencukupi karena baru pertama kali mengadakan seminar yang berbau kedokteran gigi,” tutupnya.
Editor: MK