Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Melanjutkan informasi tentang penyambutan mahasiswa baru, maka perlu kami sampaikan bahwa pelaksanaan Program Pengembangan Kader dan Penyambutan Mahasiswa Baru (PK-PMB) Universitas tahun ajaran 2015/2016 yang dilaksanakan secara bertahap mulai Senin, 27 Juli s/d Selasa, 25 Agustus 2015, pukul 07.30 – 16.00 WIB.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah:
- Kegiatan ini wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa baru UMS Tahun Akademik 2015/2016
- Pelaksanaan PK-PMB Universitas dilaksanakan selama 2 hari dengan jadwal dan tempat yang sudah ditentukan
- Tata tertib yang harus diikuti oleh peserta adalah:
- Mahasiswa (pa) berpakaian sopan (baju lengan panjang), berdasi, bersepatu, dan memakai jas Almamater
- Mahasiswi (pi) berpakaian muslimah (rok dan atasan longgar, berjilbab) dan memakai jas Almamater
- Mahasiswi non-muslim berpakaian sopan (rok dan atasan longgar) dan memakai jas Almamater
- Membawa Al-Qur’an, alat tulis, perlengkapan sholat
- Makan siang disediakan universitas
- Susunan acara terlampir
Berikut jadwal global tiap angkatan/kloter untuk masing-masing tempat:
Selanjutnya, daftar peserta untuk masing-masing kloter dapat dilihat pada lampiran berikut:
- Daftar peserta kloter 1 A, Daftar peserta kloter 1 B
- Daftar peserta kloter 2 A, Daftar peserta kloter 2 B
- Daftar peserta kloter 3 A, Daftar peserta kloter 3 B
- Daftar peserta kloter 4 A, Daftar peserta kloter 4 B
- Daftar peserta kloter 5 A, Daftar peserta kloter 5 B
- Daftar peserta kloter 6 A, Daftar peserta kloter 6 B
- Daftar peserta kloter 7 A, Daftar peserta kloter 7 B
- Daftar peserta kloter 8 A, Daftar peserta kloter 8 B
- Daftar peserta kloter 9 A, Daftar peserta kloter 9 B
- Daftar peserta kloter 10 A, Daftar peserta kloter 10 B
- Daftar peserta kloter 11 A. Daftar peserta kloter 11 B
- Daftar peserta kloter 12 A, Daftar peserta kloter 12 B
Untuk kloter 4 – 12 pengumuman menyusul.
Peserta diharapkan segera melakukan konfirmasi pendaftaran PK-PMB melalui SMS kepada contact person sesuai kloter dan mengisi formulir pendaftaran online.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
a.n. Panitia PK-PMB 2015
Sumber : pmb.ums.ac.id