Reporter : Rizky
UMS-Tahun ini UMS kembali membuka tempat parkir baru yang dikhususkan bagi karyawan. Tempat tersebut tepatnya berada di belakang gedung PGSD. Namun sampai saat ini masih belum ada pemasangan Closed Circuit Television (CCTV) yang memadai di tempat parkir tersebut.
Kepala Satuan Pengamanan (Satpam), Maryadi mengungkapkan bahwa hampir semua tempat vital di UMS telah dilengkapi fasilitas CCTV, namun tetap masih ada beberapa tempat yang belum memiliki ataupun terjangkau kamera . “Seperti parkiran baru di FKIP dan ada beberapa tempat yang tidak terjangkau kamera,” paparnya Kamis (3/9/2015).
Ia menjelaskan bahwa pengadaan kamera CCTV akan dilakukan segera mungkin. Pihaknya telah berusaha berkoordinasi dengan agian rumah tangga. Koordinasi telah dilakukan secara lisan, namun untuk secara tertulis dalam bentuk surat belum dilakukan karena pihak keamanan perlu melakukan pendataan secara pasti tempat-tempat yang memerlukan CCTV. “Kita tidak mau nanti mengajukan, ternyata ada tempat lain yang belum, nanti malah bolak-balik ajuan. Sehingga sekarang saya sudah menugaskan anggota untuk mendata dulu CCTV yang belum ada sama kerusakannya,” jelasnya.
Ditemui di tempat parkir, salah satu pengguna tempat parkir, Derman mengungkapkan bahwa tempat parkir yang baik adalah yang disertai dengan fasilitas yang baik pula. “Kalau masih ada tempat yang kurang fasilitas ya berarti itu kurang baik.” Jelasnya, Jum’at (4/9/2015).
Selaras dengan Derman, salah satu mahasiswi Fakultas Agama Islam, Farida Puspa Rini mengungkapkan bahwa fasilitas yang memadai terutama CCTV di tempat parkir merupakan suatu keharusan. Farida berharap UMS mampu cepat tanggap dalam menangani masalah CCTV. “ Karena tugas UMS adalah memberi keamanan dan kenyamanan bagi mahasiswanya,” paparnya, Jum’at (4/9/2015).
Editor : [PWDR]