UMS, pabelan-online.com – Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menunda pelayanan secara luring mengingat kasus Corona Virus Disease-19 (Covid-19) yang masih tinggi. Pelayanan secara luring akan kembali diberlakukan sampai situasi mulai kondusif.
Sejak Maret hingga Oktober 2020, Perpustakaan UMS melakukan pelayanan secara daring. Kemudian pada awal hingga akhir November 2020 yang lalu, Perpustakaan UMS mulai membuka pelayanan secara luring dengan memenuhi protokol kesehatan dan membatasi jumlah pengunjung.
Namun, saat ini pelayanan kembali dialihkan secara daring setelah meningkatnya kasus Covid-19 di Indonesia, termasuk wilayah Jawa Tengah.
Selaku Kepala Bagian (Kabag) Perencanaan dan Pengembangan Sistem di Perpustakaan UMS, Maria Husnun Nisa mengonfirmasikan bahwa lewat edaran yang telah diterbitkan, UMS melakukan penundaan layanan luring untuk Perpustakaan UMS. Hal itu dilakukan karena situasi yang tak kunjung kondusif setelah sekitar satu bulan Perpustakaan UMS melakukan pelayanan secara luring.
Ia mengatakan, bahwa terkait jam kerja antara luring dan daring memiliki perbedaan. Ketika luring Perpustakaan UMS buka mulai pukul 07.00 sampai 20.00, sedangkan ketika daring Perpustakaan UMS hanya beroperasi selama tujuh jam, yaitu mulai pukul 08.00 sampai 14.00. Pelayanan secara daring di luar jam kerja juga tetap diberlakukan meski pelayanannya slow response.
Baca Juga: Bahas Quarter Life Crisis Hingga Cara Penanganannya
“Semoga keadaan bisa segera kembali seperti semula, jadi mahasiswa bisa mengakses Perpustakaan UMS dan kami dapat optimal dalam melayani mahasiswa,” harapnya, Selasa (1/12/2020).
Dihubungi pada kesempatan yang berbeda, Viki Nur Vambudi mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Agama Islam (PAI) UMS menanggapi penundaan pelayanan secara luring di Perpustakaan UMS. Menurutnya, kebijakan yang diambil sudah tepat demi kebaikan dan keselamatan bersama.
“Harapan saya pandemi bisa segera berakhir dan mahasiswa bisa kembali mengakses layanan Perpustakaan UMS seperti sedia kala,” ujar Viki, Senin (30/11/2020).
Reporter : Rachma Andriani Sudarta
Editor : Novali Panji Nugroho