Tips Menyambut Hari Raya Idul Adha

LPM Pabelan

Hari raya idul adha, adalah hari untuk umat islam menjalankan ibadah haji di tanah suci, dan sebagian yang belum bisa menjalankan ibadah haji disunnahkan berqurban. Ada beberapa tips dari tim pabelan untuk mahasiswa menyambut hari raya idul adha, yang kebanyakan dari kita belum mampu menjalankan ibadah haji maupun berqurban. Antar lain :

Pertama, berpuasa dua hari sebelum hari raya idul adha. Berpuasa menahan nafsu, tidak makan maupun minum selama 2 hari sebelum  sholat idul adha. Tidak dirugikan untuk kita menjalankan ibadah puasa ini, karena ibadah sunnah akan mendapatkan pahala yang besar.

Kedua, menjadi panitia hewan qurban dan juga panitia sholat idul adha di masjid sekitar. Kita dapat membantu masyarakat dalam kegiatan qurban ini. Kita akan mendapatkan pengalaman dari kegiatan ini.

tips mengolah daging qurban yang cocok untuk mahasiswa, antara lain :

Pertama, di olah menjadi sate. sate adalah cara paling popular dikalangan mahasiswa, karena sate merupakan pengolahan yang mudah dan juga tidak menghabiskan banyak biaya pengolahannya. Serta tidak menghabiskan waktu yang banyak.

Kedua, dimasak bakso. Bakso proses pengolahanya pun cukup sederhana hanya perlu di giling dan di rebus. Kita dapat menggiling daging di pasar terdekat, biaya penggilingan nya pun juga tidak mahal. Bakso juga sangat praktis untuk dimasak berbagai masakan.

Dirangkum Oleh: Dian Imam Nurrahim

Also Read